Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung saat memimpin Apel Pagi
Palangka Raya, cakra.co.id – Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung memimpin Apel Pagi Lingkup Sekretariat Daerah dan Bapperida Provinsi Kalimantan Tengah yang dilaksanakan pada Senin, 19 Januari 2026, bertempat di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Kota Palangka Raya.
Apel pagi berlangsung dengan khidmat dan tertib, diikuti oleh para pejabat struktural, fungsional serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekretariat Daerah dan Bapperida Provinsi Kalimantan Tengah. Para peserta apel mengenakan seragam dinas lengkap serta atribut khas daerah, mencerminkan semangat kebersamaan dan kearifan lokal.
Bertindak selaku pembina apel, Plt. Sekda Leonard S. Ampung menyampaikan amanat yang menekankan pentingnya disiplin, tanggung jawab serta peningkatan kinerja aparatur dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik. Ia mengajak seluruh ASN untuk terus menjaga integritas, profesionalisme serta menjunjung tinggi nilai-nilai BerAKHLAK sebagai pedoman perilaku ASN dalam melayani masyarakat.
Selain itu, Plt. Sekda juga mengingatkan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar perangkat daerah, khususnya antara Sekretariat Daerah dan Bapperida, agar pelaksanaan program dan kebijakan pembangunan daerah dapat berjalan efektif, tepat sasaran dan selaras dengan visi pembangunan Provinsi Kalimantan Tengah.
Pelaksanaan apel pagi ini menjadi momentum konsolidasi sekaligus penguatan komitmen seluruh ASN untuk memulai pekan kerja dengan semangat, kedisiplinan dan dedikasi tinggi dalam mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik di Provinsi Kalimantan Tengah. (sumber : Setda Kalteng)
