Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo saat menyampaikan sambutannya
Palangka Raya, cakra.co.id – Wakil Gubernur (Wagub) H. Edy Pratowo turut hadir dalam acara kenal pamit Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kalimantan Tengah (Kalteng) yang berlangsung di Aula Jayang Tingang, lantai II, kompleks Kantor Gubernur pada Selasa (13/1/2026).
Hadir dalam acara Kenal Pamit Wakapolda beserta sejumlah Pejabat Utama Polda dan Kapolres tersebut, diantaranya Kapolda Irjen Pol Iwan Kurniawan, Plt. Sekretaris Daerah Leonard S. Ampung, serta Kepala Perangkat Daerah dan Instansi Vertikal.
Brigjen Pol Yosi Muhamartha resmi menjabat sebagai Wakapolda Kalteng, menggantikan Irjen Pol Rakhmad Setyadi yang kini menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama TK.I Sespim Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri (Lemdiklat) Polri.
Dalam kesempatan tersebut, Wagub Edy Pratowo menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Irjen Pol Rakhmad Setyadi atas dedikasi dan pengabdiannya dalam mendukung kemajuan Bumi Tambun Bungai.
“Atas nama pemerintah provinsi dan masyarakat Kalimantan Tengah, saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bapak Irjen Pol Rakhmad Setyadi,” ujar Wagub Edy Pratowo saat menyampaikan sambutan tertulis Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran.
Wagub juga mengucapkan selamat bertugas kepada Brigjen Pol Yosi Muhamartha, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Papua Barat. Kehadirannya diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan kepolisian dalam memajukan pembangunan Kalteng.
Wagub menegaskan, keberhasilan pembangunan daerah sangat bergantung pada soliditas semua elemen, termasuk Polda yang memiliki peran strategis dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban.
“Jika kita solid dan kompak, program-program strategis untuk pembangunan Kalimantan Tengah akan berjalan dengan baik dan adil, dari pedalaman hingga ke perkotaan,” pungkas Wagub Edy Pratowo. (Red/Biro Adpim Kalteng)
